The New Land Rover Discovery Sport Hadir di Indonesia
PT Grandauto Dinamika (GAD) selaku ATPM Jaguar, Land Rover, dan Bentley di Indonesia, meluncurkan compact SUV premium terbarunya, New Land Rover Discovery Sport, pada ajang GIIAS 2015. Land Rover Discovery Sport terbaru ini hadir dengan desain berani dan progresif menunjukkan keluarga baru Discovery, memiliki kepraktisan tempat duduk 5+2, pilihan transmisi otomatis 9-percepatan, sistem infotainment layar sentuh 8 inci terbaru, serta teknologi Terrain Response dan Torque Vectoring by Braking (TVB) untuk keamanan performa di segala medan.
Di Indonesia, varian mesin untuk Land Rover Discovery Sport ditawarkan dalam dua pilihan, yakni mesin diesel dan bensin. Untuk mesin diesel, disiapkan mesin diesel 4-silinder berkapasitas 2.2 liter berikut turbo, bertenaga 190 hp, torsi maksimum 420 Nm pada 1750 rpm, dan bertransmisi otomatis 9-percepatan. Sedangkan untuk mesin bensin, diberikan mesin 4-silinder berkapasitas 2.0 liter dengan turbo, bertenaga 240 hp, torsi maksimum 340 Nm pada 1750 rpm, yang juga bertransmisi otomatis 9-percepatan.
