Tata Wirausaha – Produk Tata Motors Jamin Usahawan Lebih Untung
Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI), Agen Pemegang Merek (APM) yang merupakan anak perusahaan Tata Motors Ltd. , menunjukkan keseriusannya dalam membidik komunitas wirausaha muda kecil dan menengah melalui Tata Super Ace 1400 cc diesel dan Tata Ace EX2 700 cc diesel.
Untuk Tata Ace EX2 yang membidik komunitas usaha pertanian dan pedesaan juga usaha kecil di perkotaan ini, dapat dikatakan memiliki semua poin penting yang harus dimiliki oleh kendaraan usaha, seperti irit bahan bakar, penggunaan solar, biaya operasional rendah, dan suku cadang genuine yang murah. Sejak diluncurkan di India pada tahun 2005, varian Tata Ace telah terjual lebih dari 1.3 juta unit secara global.
