Puluhan Brand Otomotif dan APM Siap Tampil di IIMS 2019, Apa Saja?
iamautomodified.com, JAKARTA – Dua minggu menjelang terselenggaranya “Telkomsel Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019” pada 25 April – 5 Mei 2019, PT Dyandra Promosindo menyatakan kesiapannya untuk menggelar Telkomsel IIMS 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Selain menampilkan produk otomotif dari merek-merek dunia seperti kendaraan roda dua dan roda empat serta berbagai aksesorisnya, pesta otomotif terbesar di Indonesia ini juga menampilkan produk lokal dari ragam industri lainnya dengan kualitas yang setara dengan produk mancanegara.
Bambang Trisulo, Komisaris Independen PT Dyandra Media Internasional menyatakan bahwa Telkomsel IIMS 2019 adalah waktu yang tepat untuk lebih memperkenalkan industri otomotif Tanah Air ke dunia.
“Pameran seperti ini yang menjadikan Indonesia menjadi lebih berkembang lagi, terutama di industri otomotif. Selain bergengsi, Telkomsel IIMS 2019 juga bisa menjadi jembatan bagi para pelaku industri lain untuk lebih berkembang di dalam negeri maupun mancanegara,” ungkap Bambang saat jumpa pers di Westin Hotel, Kamis 11 April 2019.
Kemeriahan Telkomsel IIMS 2019 terlihat dari peserta pameran yang ada di industri otomotif, yang terdiri dari 36 brand otomotif roda empat dan dua. Brand premium akan hadir di Hall D1 JIExpo, Kemayoran.
Brand premium roda empat yang turut melengkapi Telkomsel IIMS 2019 antara lain adalah Audi, BMW, Jeep, Mercedes-Benz, MINI, dan Volkswagen. Brand premium ini akan membawa varian-varian terbaiknya dan diyakini memiliki sejumlah penawaran menarik khusus bagi konsumen setianya.
Sejumlah exhibitor lain kendaraan roda empat yang telah menyatakan keikutsertaannya pada Telkomsel IIMS 2019, adalah Chevrolet, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mitsubishi, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling.