Tahun Depan, Nissan LEAF Terbaru Masuk ke Tanah Air
iamautomodified.com, JAKARTA – Presiden Direktur Nissan Indonesia, Isao Sekiguchi mengatakan kendaraan listrik dapat membantu mengurangi polusi udara dan suara, serta ketergantungan terhadap bahan bakar fosil.
Manfaatnya tidak hanya untuk masyarakat saat ini, tetapi juga untuk generasi selanjutnya di masa depan. Kerjasama antara para produsen mobil, pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya sangatlah penting untuk mempercepat elektrifikasi di Indonesia.
Penelitian dari Frost & Sullivan untuk Nissan menunjukkan bahwa empat dari sepuluh pelanggan di Indonesia (41%) terbuka terhadap kemungkinan membeli kendaraan listrik sebagai mobil mereka berikutnya.
Namun, penggunaan kendaraan listrik secara luas masih terhalang oleh ketersediaan stasiun pengisian daya dan kesalahpahaman tentang keamanan, keandalan dan jarak tempuh mobil listrik.
Sejak diluncurkan pada tahun 2010, Nissan LEAF adalah kendaraan listrik pertama yang dipasarkan untuk khalayak luas, dan menjadi kendaraan listrik terlaris di dunia. Awal tahun ini, Nissan mengumumkan bahwa Nissan LEAF terbaru akan masuk ke Indonesia pada 2020.
Nissan LEAF generasi kedua telah dilengkapi dengan teknologi terdepan yang memberikan pengalaman berkendara yang lebih percaya diri, menyenangkan dan terhubung.
Teknologi ini mencakup e-Pedal, yang memungkinkan pengemudian dengan satu pedal. Teknologi-teknologi ini adalah bagian dari visi Nissan untuk masa depan mobilitas, yakni Nissan Intelligent Mobility.