Modifikasi Honda Odyssey ala VIP Stance, Warna ‘Ngejreng’ Bodi Mentereng

iamautomodified.com, JAKARTA – Konsep modifikasi yang termaktub pada mobil Honda Odyssey Absolute lansiran 2004 ini, mengusung gaya VIP Elegan melalui berbagai rombakan yang terjadi pada low MPV berwarna orange dan menguras budget hingga Rp. 450 jutaan ini.
Secara menyeluruh, penampilan yang paling mencolok pada mobil ini adalah warnanya yang ‘ngejreng’ sehingga memikat pesona bagi yang melihatnya. Karena warna tersebut, mobil ini dianugerahi tropi The Perfect Paint di ajang final battle Indonesia Automodified (IAM) MBtech Jakarta di 2019 lalu.
Wahyu mengatakan, warna orange tersebut merupakan hasil cat ulang alias repaint menggunakan the bear three coat, pernish glastoride anti uv. Pengerjaannya istilahnya trikord istilahnya tiga lapis.
“Awalnya mobil ini diupgrade di Surabaya, tapi kita gak suka dengan konsepnya akhirnya kita rubah. Sebelumnya juga warnanya orange, cuma ada kombinasinya. Tapi sekarang sudah kita buat full orange candy dan sudah kita sesuaikan dengan STNK,” jelas Wahyu.
Kemudian perubahan lainnya seperti wide body, over fender, bumper depan-belakang dan lips sekeliling kita custom di Platinum Motorsport. Selain itu, Wahyu juga menambahkan 6 titik motorized pada mobil ini mulai dari kap mesin, pintu depan, pintu tengah dan bagasi belakang.

Pada sektor kaki-kaki, Wahyu mengganti velg dengan Work Landveg LS1 lebar depan 10,5 dan belakang 12,5. Custom chamber kit minus 27 sama 20 di belakang. Disc brakenya berdiameter 350.
Beralih ke sektor mesin, Wahyu menyerahkan sepenuhnya ke bengkel AP Speed untuk merombak sektor mesin. Sentuhan awal yaitu porting polish Vtake killer menggunakan part racing Skunk II. Lalu, cover coil radiator diganti Sinergy dan open intake.
ECU pake dustake Q4. Engine bay dicat warna putih cyralic, cam nya kita pakai K-20 Tap R, Part racing seperti intake skunk II pro series, fuel rail skunk II, pully pakai E-Tune.
“Kalau menurut saya paling spesial lainnya yaitu di sektor mesin. Kita pake Vtake killer biar suaranya lebih sangar dan powernya lebih tinggi. Tapi mobil ini gak pernah kita gunakan untuk ‘ngebut’, khusus buat kontes saja,” kata Wahyu.
Memasuki ruang kabin suasana VIP begitu kentara dengan menghilangkan bangku baris tengah dan diganti mini bar. Wahyu juga telah membekali dengan 2 unit monitor TV berlayar lebar membuat suasana entertaint di dalamnya.

Sementara untuk audio system, Wahyu hanya mengandalkan prosessor 8 channel dari NS, kemudian head unit Pioneer seri 7, twitter dan speaker menggunakan Gramond.
“Untuk interior semua semua kita ubah dari panel kita susun ulang terus kita water printing motif kayu tapi silver biar gak terlalu kelihatan tua. Jok kita ganti bahan MBTech Carrera. Tengahnya kita copot kita bikin living room jok tengah hilang, ada TV, mesin kopi dan mini bar juga,” papar Wahyu.
Proses pengerjaan mobil ini sebenarnya hanya memakan waktu 4 bulan namun sebelum sampai ke tahap ini pernah dimodifikasi pula sebelumnya. Modifikasi lebih lanjut dilakukan karena hasil modifikasi pertama tidak sesuai ekspektasi. Kedua tahap itu memakan biaya sebesar Rp 450 juta.
“Saya ingin mengucapkan terimakasih sama mas Vino yang ngerjain sektor eksterior dan AP speed yang ngerjain sektor mesinnya, jujur saya puas banget. Untuk penghargaannya kita dapet tropi The Perfect Paint, People Choice Best Car (third place), Finest Fitment-Air ride juga Best MPV Players. Pernah juga dapet juara The King di event lokal Bekasi,” kata pria yang juga tergabung dalam klub Honda Odyssey Club Indonesia (HOCI) ini.
Rencananya di tahun 2020, Wahyu akan merubah di sektor mesin lantaran ada beberapa part yang belum terpasang dan mengganti ECU. “Jadi sebetulnya ini project dadakan, kita ngerubah mobil ini dadakan. Karena ngejar event HIN, akhirnya kita lebur sampe tiga hari untuk merombaknya,” tuntasnya.