Voting Kualifikasi E-SELECT Dimulai, Puluhan Peserta Gencar Jaring Viewers

iamautomodified.com, JAKARTA – Kontes modifikasi online IAM E-SELECT 2020 yang digagas PT HIN Promosindo, mulai menuju babak selanjutnya.
Dimulai saat ini, Selasa 16 Juni 2020, para peserta mulai menyebarkan ke masing-masing nama teman di instagram untuk mengajak voting mobil-mobil yang disertakan dalam ajang IAM E-SELECT untuk menuju bracker turnament.

Sejak dimulainya kontes modifikasi online ini beberapa peserta dari berbagai negeri baik Indonesia, Malaysia, Singapura maupun Thailand berlomba-lomba untuk saling share ke berbagai mitranya melalui instagram masing-masing.
Ke-64 peserta yang terdaftar juga telah mencantumkan sebanyak 3-5 nama teman di instagram untuk ditag ke beranda mereka masing-masing.

“Ya, hari ini telah dimulai voting untuk babak kualifikasi, dimana jumlah voters nanti menentukan peringkat yang digunakan untuk masuk ke bracker turnament,” ungkap Darianne, salah seorang penyelenggara IAM E-SELECT.
Sebagai informasi, gelaran ini mendapat support secara langsung oleh PT Industri Karet Deli, produsen ban berkualitas dan terpercaya yaitu Delium, Deli Tire dan Swallow @swallowdelitiredelium. Pemenangnya akan segera diumumkan lewat media sosial instagram @hinofficial