Beda Kelas, IAM Surabaya 2021 Gandrung Diikuti Peserta Luar Pulau, Kota Mana Saja?

iamautomodified.com, SURABAYA – Kompetisi mobil modifikasi Indonesia Automodified (IAM) yang berlangsung di Lenmarch, Surabaya-Jawa Timur ini telah digelar dan berhasil menyedot perhatian para modifikator dari berbagai daerah di wilayah Indonesia, seperti Yogyakarta, Tuban, Bali, Madura, Makassar hingga Banjarmasin.
Meski demikian para peserta asal Surabaya seperti Tuner Auto Club dan Highway Roller masih mendominasi ajang tersebut, tapi perjuangan mereka patut dibanggakan.
Event yang dilaksanakan selama dua hari, 10-11 April 2021 ini memberikan nuansa baru bagi para pengunjung Lenmarc Mall. Pasalnya, selama masa pandemi Covid-19 mall ini memang nampak sepi dan hampir tak ada aktivitas niaga.

Hal inilah yang membuat PT. HIN Promosindo selaku penggagas event modifikasi Indonesia Automodified (IAM) turut serta berupaya memajukan ekonomi, terutama di bidang otomotif dan modifikasi di wilayah tersebut agar kembali bangkit usai diterpa pandemik Covid-19.
Seperti dikatakan Sutrisno salah seorang pengunjung asal Surabaya yang sengaja datang membawa serta keluarganya. Menurutnya, Lenmarc Mall ini memang sepi baik sebelum pandemik maupun saat pandemik.
“Terlepas dari sepi atau tidaknya, justru dengan adanya event modifikasi ini telah membangkitkan gairah Industri Kecil dan Menengah. Sehingga kami selaku pengunjung merasa bahwa Mall ini masih cukup baik untuk dikunjungi serta berbelanja disini,” ucap pria pengusaha part dan aksesori mobil itu.

Sebagaimana diketahui, Indonesia Automodified (IAM) merupakan Event Organizer pertama yang berhasil membangkitkan gairah industri otomotif dan modifikasi di berbagai wilayah usai diterpa krisis akibat pandemik.
Hal ini dapat dibuktikan dengan antusias modifikator yang semangat untuk terjun di event IAM, terutama di Lenmarc Mall, Surabaya ini.