Laris Manis, 600 Unit Lamborghini Aventador LP780-4 Ultimae Ludes Terjual

iamautomodified.com – Lamborghini baru-baru ini telah mengumumkan kehadiran Aventador LP780-4 Ultimae sebagai mobil sport terakhir yang menggunakan mesin V12 murni. Kabarnya, model tersebut hanya diproduksi sekitar 600 unit.
Hebatnya lagi, Lamborghini Aventador LP780-4 Ultimae ini dikabarkan telah ludes terjual. Tentu saja itu menjadi pertanda berakhirnya era Lamborghini bermesin V12 original sebelum memutuskan untuk menggantinya dengan mesin V12 yang sudah dikombinasikan oleh tenaga listrik.
sebagaimana diketahui, Lamborghini Aventador diperkenalkan pertama kali di Geneva Motor Show 2011 lalu , dimana mobil tersebut dibekali dengan mesin V12 berkapasitas 6,5 liter dan terletak di bagian tengah.
Terdapat beberapa model Aventador yang sudah dirilis oleh Lamborghini seperti LP700-4, LP750-4 SV, LP740-4, LP770-4 SVJ, dan kemudian LP780-4 Ultimate.
Saat ini, Lamborghini juga telah memproduksi lebih dari 10.000 unit Aventador dan kini menjadi salah satu model dari mobil Lamborghini yang cukup populer di seluruh dunia.