Modifikasi Rendering Paling ‘Brutal’ Resmi Dirilis Khyzyl Saleem

iamautomodified.com JAKARTA – Perancang modifikasi, Khyzyl Saleem telah menghadirkan beberapa rendering luar biasa yang menampilkan berbagai supercar atau kendaraan sport dengan balutan custom yang out of the box.
Mengutip dari Motor1.com bahwa render ini adalah pertama kalinya diterbitkan oleh Saleem dan patut diakui bahwa rombakan-rombakan tersebut sangat menakjubkan.
Berikut ini adalah beberapa mobil populer yang telah menerima desain futuristik dan semacam apokaliptik dari seniman digital Inggris berusia 21 tahun.
Kreasi yang paling mengesankan mungkin adalah Lamborghini Aventador matte-black, Missile Vantage V8 dan Missile Ferrari 599, McLaren P1 HUSV dan Mercedes-Benz SL55 AMG.
Ada juga Nissan R34 GT-R Zombie Apocalypse Vehicle di mana sang desainer mengatakan bahwa dia sangat ingin menggunakan sesuatu yang mampu melaju dengan cepat tetapi juga brutal.