Hadirkan Modifikasi Berkelas, IAM Automodified Gandeng Penta Prima di IIMS 2024
iamautomodified.com, JAKARTA – PT HIN Promosindo melalui gelarannya International Auto Modified (IAM) kembali berpartisipasi dalam pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS 2024) yang diusung PT Dyandra Promosindo di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, pada 15 – 25 Februari 2024.
Aditya Pradhana, Project Manager PT HIN Promosindo mengatakan, konsep IAM Automodified kali ini, berbeda dengan IAM IIMS tahun-tahun sebelumnya, karena mobil-mobil yang didisplay adalah mobil pilihan yang tahun 2023 lalu, turut serta dan mendapatkan trophy. Tahun ini juga, IAM bersama Penta Prima mempersembahkan beberapa mobil modifikasi terbaiknya.

“Beberapa club yg ikut serta diantaranya AT motorsport, Platinum motorsport, dan Gazpoll. Lalu yang membedakan IAM IIMS tahun ini dengan tahun sebelumnya adalah adanya car parade sebanyak 17 mobil yang akan berlangsung pada tanggal 19 Februari 2024 dengan konsep seperti Fast Furious. Car parade ini nanti didukung oleh beberapa supporting program seperti IAM Girlfriends, dancer, dan rapper,” jelas Aditya.
Gelaran yang berlangsung selama 11 hari ini, IAM Automodified memboyong sejumlah kendaraan modifikasi yangberhasil membuat para pengunjung IIMS berdecak kagum. Deretan modifikasi karya anak bangsa inipun menjadi ‘buah bibir’, salah satunya adalah mobil modifikasi Audi RS5 milik Leonard yang terpampang di booth terpisah.

Yongki, salah seorang pengunjung IIMS 2024 sempat melihat-lihat beberapa mobil yang dipamerkan di booth IAM. Ia merasa kagum atas salah satu mobil yang dipamerkan, ia juga berhasrat untuk bisa merombak mobil Audi miliknya seperti milik Leonard. Namun iapun tersentak pada saat menanyakan berapa biaya yang keluar untuk bisa memiliki mobil tersebut.
“Jujur, baru kali ini saya lihat Audi RS sekeren ini. Tampilan modifikasi luarnya seperti mobil-mobil balap di DTM, ini asli keren banget!” seru Yongki. Dia juga menanyakan keterlibatan Penta Prima di booth IAM. Menurutnya, apa semua mobil yang dipajang tersebut, paintingnya buatan dari Penta Prima?
Maszel selaku Prmotion Manager Team Penta Prima memaparkan, sebagai sponsorship beberapa memang secara produk turut mensupport kegiatan IAM ini seperti di Ancol dan juga bekerjasama dengan Platinum.

“Nah untuk event IAM X IIMS 2024 kali ini, kami membawa 1 set produk epoxy, cat dan claear. 10 produk yang ditampilkan warna cat dasar Penta Auto 86 warna dasar dengan Kualitas cat lebih mumpuni,” jelas Mazsel.
Dia juga mengatakan, antusias para penggemar modifikasi khususnya painting menjadi salah satu kegemaran mereka, karena Penta Prima memiliki warna serta cat yang khas.
“Beberapa cat kita juga sudah terdistribusi di seluruh Indonesia. Kita ada 22 wilayah di Indonesia, gudang masuk ke toko dan bengkel,” pungkasnya.