Jalin Silaturahmi Antar Member, IGNITY Gelar Gathering di Bandung

iamautomodified.com, BANDUNG – Guna mempererat jalinan silaturahmi antar member, Indonesian Ignis Community alias IGNITY menggelar gathering di Cigadung Dago Pakar, Bandung, Jawa Barat, Sabtu 21 September 2019.
Tujuan diadakannya kumpul-kumpul sesama pengguna Suzuki Ignis ini adalah untuk mengikat persaudaraan dari berbagai daerah. Intinya, kopdar tersebut mengikat persaudaraan tanpa batas.
Setidaknya gathering ini telah berhasil menghimpun 16 personil IGNITY yang diikutioleh masing-masing keluarganya. Mereka melakukan konvoi ke daerah Dago Dreamland.
Ke-16 personil IGNITY yang hadir dalam gathering itu antara lain, Abah Odie-IGN 0301-Karawang, Arini-IGN 0999-Semarang, Tya-IGN 0772-Tangray, Zello-IGN 1007-Bogor, Anggre-IGN 1085-Bogor, Budiarto Soemardji-IGN 0305-Bandung, Santi-IGN 0813-DKI juga Agus-IGN 0926 asal Bogor.
Kemudian ada Aji-IGN 0214-Bekasi, Samad-IGN 0990-Bogor, Purbo-IGN 0432 C-Karawang, Karbala-IGN 0826-Karawang, Tantan-IGN 0341-Bandung, Haka-IGN 0600-Sumedang, Adrian Bandung dan Taufik-IGN 0347-Bandung.

Melalui kegiatan tersebut, akan tercipta suasana kekeluargaan bahkan muncul berbagai gagasan untuk memajukan dunia otomotif khususnya di tubuh IGNITY.
“Dalam kegiatan ini, kami membahas seputar perkembangan otomotif, touring serta baksos,” ucap Odie, Ketua Chapter IGNITY Karawang.
Sebagaimana diketahui, Indonesian Ignis Community dideklarasikan sejak tanggal 1 Juni 2017. Hingga kini, IGNITY telah merangkul sebanyak 1.160 member yang tersebar di 27 Chapter di seluruh Indonesia.
“Sementara untuk Indonesian Ignis Community di Indonesia ini, dipunggawai oleh Susanto Edi Edol dengan nomor registrasi IGN 0016. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk silaturahmi kami bersama member,” paparnya.

Usai jalinan persaudaraan menjadi kuat, maka dengan begitu Eksistensi IGNITY akan terus diperkuat dengan mengikuti berbagai kegiatan otomotif seperti modifikasi, offroad dan lain sebagainya.
Masing-masing pemilik Ignis juga memiliki berbagai macam aliran modifikasi yang bakal menjadi patokan untuk bisa dijadikan icon dan membawa nama besar klub IGNITY di ranah modifikasi.
“Untuk aliran modifikasi yang bakal jadi acuan kami ada yang mengusung ke JDM, Stance, Street racing, cutting sticker, serta rally,” kata Odie.
Menurutnya, ajang modifikasi Indonesia Automodified (IAM) ini merupakan event bergengsi yang sudah bertaraf internasional.
“Dengan digelarnya kontes modifikasi IAM MBtech Bandung 2019 ini tentunya sangat baik, karena bisa menjebatani bagi member Ignity yang akan terjun dalam kontes modif tersebut,” tuntasnya.