MINI Cooper SE Diklaim Jadi Mobil Listrik Paling Laris di Negara ini

iamautomodified.com – MINI Cooper SE berhasil melampaui penjualan sebanyak 6.324 unit di Jerman, sementara di Inggris sebanyak 4.027 unit.
MINI Cooper SE jadi mobil listrik paling laris dengan penjualan 13.454 unit. Secara keseluruhan, mobil ini sudah terjual 31.034 unit di seluruh dunia sejak dirilis awal tahun 2020.
“Kesenangan berkendara di perkotaan dan mobilitas bebas emisi adalah perpaduan yang ideal. Kami bertujuan menjadi merek mobil listrik sepenuhnya pada tahun 2030,” kata Bernd Korber, Head of MINI.
Dia juga mengatakan, MINI selalu mendukung solusi cerdas dan efisiensi, dan karena itu juga sangat cocok untuk mobilitas listrik.
MINI Cooper SE dibekali motor listrik terbaru mampu mencetuskan daya maksimum 135 kilowatt/184 horse power dan torsi maksimum 270 Nm. Mesin ini mampu menempuh jarak maksimum sekitar 217 kilometer.
Motor listrik dipasang dalam bentuk T di bawah mobil, sehingga Mini Cooper SE memiliki lebih banyak ruang untuk menyimpan bagasi. Harga Mini Cooper SE sendiri berkisar Rp 1,7 miliar.