The New SUV XForce Resmi Mendarat, Banderolnya Dimulai Rp379,9 Juta

iamautomodified.com, TANGERANG – Mitsubishi resmi meluncurkan SUV terbaru, XForce di GIIAS 2023. Mobil yang sohor disebut ‘The New SUV’ ini akan tersedia dalam dua varian yaitu Xforce Exceed dijual Rp379,9 juta kemudian untuk Xforce Ultimate Rp412,9 juta.
Atsushi Kurita, Presiden Direktur Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKS) mengatakan, Indonesia menjadi negara pertama bagi Mitsubishi untuk meluncurkan SUV lima penumpang ini dan rencananya akan dipasarkan di sejumlah negara ASEAN, Asia Selatan, Amerika Latin, Timur Tengah, dan juga Afrika.
“Kehadiran Mitsubishi Xforce akan memberikan definisi baru pada segmen compact SUV di Indonesia yang sejalan dengan preferensi beragam konsumen,” kata Atsushi Kurita, di ICE, BSD Tangerang, Kamis (10/8).

Mobil ini memiliki ukuran panjang 4.390 mm, lebar 1.810 mm, tinggi 1.660 mm, dan ground clearance 222 mm. Ini menguatkan konsep dynamic shield yang menjadi ciri khas Mitsubishi pada tiap mobil produksinya.
Berbekal mesin bensin berkode 4A91 dengan kubikasi 1.499 cc yang sanggup menyemburkan tenaga 103,2 hp dan torsi maksimal 141 nm. Mesin ini dipadukan dengan satu pilihan transmisi yakni CVT untuk melontarkan daya pacu ke roda depan.
Mitsubishi berencana untuk memproduksi XForce pada bulan Oktober dan dikirim ke konsumen satu bulan kemudian.