BMW Akan Hadir di GIIAS 2015 Dengan Dua Peluncuran Perdana
BMW Indonesia akan menyemarakkan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 yang akan berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City pada 20-30 Agustus 2015 mendatang. Sebanyak 18 model-model kendaraan terbaru BMW akan dipamerkan di BMW Pavilion yang didirikan di atas area seluas 1500 meter persegi di dalam ajang GIIAS tersebut.
BMW akan hadir di GIIAS 2015 dengan dua peluncuran perdana Indonesia. Untuk pertama kalinya di Indonesia, BMW akan meluncurkan dua model ikonik terbarunya. Salah satunya adalah pelopor kendaraan di segmen sedan sport modern, yang telah dikenal luas sebagai ikon dalam kelas kendaraan ini selama 40 tahun. Model ini tetapkan standar dalam hal kedinamisan, efisiensi dan desain, serta juga membangun hubungan emosi yang kuat antara pengalaman berkendara sporty dengan kepraktisan sehari-hari. BMW juga akan memperkenalkan ke publik kendaraan terbaru yang pertama kalinya menggabungkan ruang interior yang luas, fleksibilitas dan keselamatan berkendara, dengan keanggunan, kedinamisan, dan efisiensi – semuanya dipadu dalam gaya khas BMW. Kita tunggu!


