GIIAS 2015 Rangkul Ratusan Industri Pendukung
Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 juga menghadirkan berbagai industri pendukung yang sangat penting, dan tak terpisahkan dari industri otomotif. Ada sekitar 350 industri pendukung yang tampil di GIIAS 2015. Mereka menempati Hall 1 dan beberapa diantaranya menempati Pre-function Hall mulai dari Hall 1 hingga Hall 10.
Beberapa industri pendukung pada GIIAS 2015 tersebut diantaranya adalah GT Radial, Venom, Blaupunkt , MBTech, V-Kool, Solar-Gard, 3M, Permaisuri Ban, Ferrox, serta produk aftermarket lain yang datang dari industri-industri seperti ban, kaca film, jok kulit/sintetik, alarm, dan car audio.

